Cilacap - Dalam rangka mengecek tumbuh kembang balita sebagai upaya pencegahan Stunting di wilayah binaan, Babinsa Koramil 06 Kesugihan, Kodim 0703 Cilacap Serda Kharino melaksanakan Pendampingan kegiatan Posyandu Serentak di Desa Kalisabuk, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Rabu (11/01/2023).
Hadir pada kegiatan tersebut Kasi Kesra/Sosek Kecamatan Kesugihan Nuraeni, Kades Kalisabuk H. Ripan, S.Sos, Babinsa Koramil 06/Kesugihan Serda Kharino, Bidan PKM II Yani, Amd.Keb, Bidan Desa Kalisabuk Lesti Esti, Amd.Keb, para kader Posyandu dan PKK Desa Kalisabuk.
Secara teknis kegiatan Posyandu yang dilaksanakan, dalam bentuk penimbangan berat badan anak, pengukuran lingkar kepala, pengukuran lengan, pengukuran tinggi badan, pengukuran lingkar perut dan pemberian makanan tambahan bergizi berupa biskuit dan susu.
Serda Kharino menuturkan kegiatan pendampingan dilaksanakan guna mengecek secara langsung kondisi kesehatan dan pertumbuhan Balita, apabila terdapat Balita yang terganggu perkembanganya agar diberikan asupan gizi dan diberi pelayanan kesehatan yang baik.
"Pendampingan Babinsa dalam kegiatan Posyandu merupakan komitmen mendukung program pencegahan Stunting sesuai kapasitasnya sebagai pembina wilayah. Tujuan program Stunting secara umum adalah agar anak anak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal dengan disertai kemampuan emosional sosial dan fisik yang siap untuk belajar, sehingga nantinya mampu berinovasi dan berkompetisi di tingkat global," tuturnya Babinsa.
Kegiatan program pencegahan Stunting dilaksanakan dalam bentuk menjaga pola makan, pola asuh serta memperhatikan fasilitas sanitasi dan akses air bersih bagi anak anak.
H. Ripan mengucapkan terimakasih kepada Babinsa yang telah peduli kepada kesehatan anak anak dengan aktif dalam pendampingan posyandu serentak di Desa Kalisabuk.
"Upaya mencegah Stunting harus dilakukan secara sinergis dengan melibatkan seluruh komponen bangsa di wilayah, kami sangat senang karena Babinsa selalu aktif hadir dalam kegiatan posyandu. Kami berharap tidak ada Stunting di Desa Kalisabuk," ucap Kades.
(Oke)